Wakili Kapolsek, Bhabinkamtibmas Hadiri Acara Pelepasan Siswa SMA Negeri 1 Belitang

Laporan Jurnalis Kalbar : Yahya Iskandar

TOPIKterkini.com Kalbar – Bertempat di SMA Negeri 1 Belitang telah dilaksanakan acara pelepasan siswa kelas XII tahun ajaran 2018/2019, Senin (29/4/2019) pagi.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Belitang Agus Supriyanto, S.Pd, M.Pd beserta seluruh staf, Camat Belitang yang diwalili, Kapolsek yang diwakili Bhabinkamtibmas Brigadir Enggry, Danramil yang diwakili Babinsa Kopda Sineger, Ketua Komite SMA Negeri 1 Belitang Muhammad, Kepala KUA Belitang Kartisman, para wali murid serta siswa kelas XII.

Acara tersebut diselenggarakan oleh pihak SMA Negeri 1 Belitang dalam rangka pelepasan siswa kelas XII yang sudah mengikuti proses pembelajaran selama 3 tahun dan menjalani UNBK yang berjalan dengan sukses.

Acara dibuka oleh Kepsek SMA Negeri 1 Belitang Agus Supriyanto dengan mengucapkan terimakasih kepada seluruh tamu undangan yang hadir dalam kegiatan pelepasan siswa kelas XII.

Terimakasih juga kepada semua pihak yang telah membantu mensukseskan program pembelajaran di SMA Negeri 1 Belitang, agenda seperti ini rutin dilaksanakan pihak sekolah setiap tahun untuk melepas para siswa kelas XII yang telah selesai menempuh proses pendidikan.

“Tidak lupa pihak sekolah mengungkapkan rasa syukur dan bangga kepada para siswa yang telah membanggakan serta membawa nama baik sekolah dalam meraih prestasi ditingkat yang lebih tinggi,” ungkapnya.

Senada dengan Kepsek, Bhabinkamtibmas Brigadir Enggry juga mengucapkan selamat kepada Kepsek beserta dewan guru yang telah sukses mengajar serta mendidik para pelajar sampai mendapatkan prestasi sehingga dapat membanggakan orangtua dan sekolah.

Brigadir Enggry juga mengingatkan kepada para siswa agar menjauhi narkoba karena dapat merusak moral generasi bangsa dan ada ancaman pidana bagi pengguna maupun pengedar.

Terakhir dirinya menjelaskan bahwa pada hari ini seluruh jajaran Polri dari tingkat Mabes, Polda dan Polres menggelar operasi Kepolisian dengan sandi “Keselamatan Kapuas 2019”.

“Giat yang dimulai dari tanggal 29 April-12 Mei 2019 dengan tujuan agar para pengemudi kendaraan mematuhi hukum serta tata tertib lalulintas demi terwujudnya Kamseltibcarlantas di Kabupaten Sekadau,” tutup Brigpol Enggry.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *