Gubernur Resmikan Gedung Kantor Cabang BRI Bantaeng

Bantaeng-TOPIKterkini.com- Gubernur Sulawesi Selatan Nurdin Abdullah didampingi direktur Jaringan dan Layanan BRI Achmad Solichin Lutfiyanto resmikan gedung Kantor Cabang Bank Rakyat Indonesia (BRI) Bantaeng di jalan Kartini Kelurahan Tappanjeng Kecamatan Bantaeng, Senin 9/3/2020. Bupati/Wakil Bupati Bantaeng, Ketua DPRD, dan Forkopimda serta pimpinan OPD lingkup Pemkab. Bantaeng turut hadir menyaksikan penresmian Gedung Kantor yang telah selesai dibangun sejak Desember tahun lalu.

Pimpinan Cabang BRI Bantaeng Mirza Indra Firmansa merasa bangga dan bahagia atas kesediaan Bapak Gubernur Sulsel dan Direktur Jaringan dan Layanan Bank BRI menyempatkan waktu dan kesempatannya untuk meresmikan gedung kantor cabang BRI Bantaeng.

“Rasa bangga dan bahagia walau peresmian gedung ini sempat tertunda akhirnya bapak Gubernur dan bapak Direktur bisa menyempatkan waktunya dengan segala kesibukannya hari ini meresmikan gedung kantor cabang BRI” ucap Mirza.

Sebelum meresmikan gedung lantai 3 itu Prof. Nurdin Abdullah apresiasi kepada Bupati dan BRI ” yang telah menghadirkan gedung yang sangat megah.

“Ini adalah legasy dari Bupati Wakil Bupati sehingga bisa menghadirkan gedung yang luar biasa” ucap NA megawali sambutannya.

NA juga apresiasi Bupati Bantaeng yang telah mendorong investasi yang lebih banyak untuk daerah ini.

Lanjut dikatakan mantan bupati Bantaeng dua periode itu yakin daerah yang pernah dipimpinnya akan tumbuh menjadi pusat pertumbuhan ekonomi di selatan selatan, kata gubernur yakin.

Usai memberikan sambutan Gubernur yang didaulat meresmikan gedung itu melanjutkan dengan penekanan tombol bersama Direktur Jaringan dan Layanan, Bupati Wakil Bupati beserta Forkopimda. Bersamaan suara sirine itu juga yang bersamaan dengan terbukanya tirai yang menutupi nama gedung tersebut yang dilanjukan dengan penandatanganan batu prasasti dan pengguntingan pita pertanda dibukanya gedung tersebut(Ar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *