Garda Muda Haluoleo Minta Masyarakat dan Pemerintah agar Sinergi Menghadapi Wabah Covid 19

TOPIKterkini.com – Kendari : Beberapa bulan ini kita kita di perhadapkan dengan adanya suatu bentuk virus covid 19 yang biasa di kenal masyarakat dengan nama virus corona. Virus ini pertama kali di temukan di daerah wuhan provinsi hubei China

Seperti halnya di negara lain yang melakukan penaganan secara maksimal. Pemerintah Indonesia juga telah melakukan berbagai kebijakan nyata untuk kemudian melakukan upaya penanganan secara penuh agar bisa terhindar dari serangan viris covid

Beberapa hari yang lalu Provinsi Sulawesi Tenggara di hebohkan dengan adanya video kedatangan Tenaga Kerja Asing China di bandara Haluoleo. Tidak hanya juga statemen Kapolda dan pihak pihak terkait kemudian membuat kegaduhan di tengah tengah masyarakat.

Di temui di sekretariatnya Koordinator Pusat Garda Muda Haluoleo. Ahmad Zainul meminta semua pihak untuk menahan diri dan menjaga sinergisitas antara pemerintah dan masyarakat. Selasa (17/3/2020).

“Saat ini harusnya fokus kita adalah bagaimana agar tidak terpapar dan menjaga agar tidak terjadi kegaduhan di tengah tengah masyarakat. Kasian masyarakat biasa yang bisa saja tergiring opini yang justru semakin membuat masyarakat panik dengan isu TKA,” kata Ahmad Zainul.

Saya menghimbau pihak pemerintah untuk kemudian menutup dulu alur masuknya tenaga kerja ke Provinsi Sulawesi Tenggara. Agar masyarakat bisa tenang. Dan juga saya meminta agar tidak ada upaya dari pihak manapun untuk membangun opini yang justru membangun ke gaduhan di tengah tengah masyarakat. tutupnya.

Laporan : Darman

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *