Jubir Tim Gugus Tugas Covid-19 Jeneponto Umumkan Kasus Konfirmasi Positif Pertama Di Jeneponto

TOPIKTERKINI.COM™ – JENEPONTO | Setelah 49 hari dari ditemukannya kasus pertama Covid-19 di Indonesia, Jeneponto akhirnya mencatatkan kasus positif baru Covid-19.

Menurut Jubir percepatan penanggulangan Covid-19 Mustaufiq, pasien terkonfirmasi ini berinisial (SM) 23 tahun beralamat di Ci’nong Kelurahan Tonrokassi Timur Kecamatan Tamalatea Kabupaten Jeneponto.

“SM merupakan karyawati yang bekerja di salah satu swalayan dibilangan pelabuhan kota Makassar dan menetap sementara di kota Makassar, seminggu yang lalu pernah merasakan demam dan sakit tenggorokan sehingga ditempat kerjanya yang bersangkutan meminta izin pulang kampung, pada tanggal 14/04/2020 masuk ke RSUD Latopas dan dilakukan pemeriksaan RDT (Rapid Diagnoatik Tes) dengan hasil positif sehingga yang bersangkutan langsung mendapatkan perawatan isolasi dengan status PDP,  pada saat itu pula SM segera diambil spesimen untuk dikirim ke laboratorium untuk dilakukan pemeriksaan dan pada tanggal 18/04/2020 dini hari pihak laboratorium mengirimkan hasil pemeriksaan dengan hasil positif dan disarankan pula untuk mengirimkan pasien ke rumah sakit rujukan Covid-19 dengan menggunakan SOP Covid-19″ ungkapnya.

Menyikapi penemuan kasus tersebut Pemerintah Daerah Kabupaten Jeneponto melalui juru bicara penanganan Covid-19 mengajak masyarakat untuk tetap waspada

Menurutnya hari ini tanggal 19/04/2020 Tim Gugus Tugas akan melakukan intervensi ke daerah tempat tinggal pasien sebagai langkah pencegahan.
Gugus Tugas Insya Allah hàri ini minggu 19 April akan melakukan tracking kepada semua keluarga dan lingkungan tempat tinggal yang bersangkutan dengan mengidentifikasi kontak erat dan kontak longgar untuk dilakukan pemeriksaan RDT pada kontak longgar dan SWAB ( PCR) pada kontak erat mulai orang tua ,saudara dan yg pernah kontak langsung ,termasuk isolasi mandiri ke-14 perawat dan dokter yang menangani yang bersangkutan dengan interval waktu hingga 14 hari kedepan terhitung mulai hari ini” terangnya.

Menyikapi penemuan kasus baru tersebut Pemerintah Daerah Kabupaten Jeneponto melalui juru bicara percepatan penanggulangan Covid-19 menghimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada dan mengikuti anjuran pemrintah.

“Terkait hal ini, kami menghimbau kepada masyarakat Jeneponto agar tetap tenang, namun harus waspada dengan terdapatnya satu kasus yang cluster asalnya dari Makassar ini,maka perketat pemantauan bersama atas keluarga, tetangga, disekitar kita dan cepat melaporkan ke tim gugus atau pemerintah setempat untuk kita lakukan pemantauan dan pemeriksaan, Dan meminta kepada seluruh lapisan masyarakat agar menjalankan himbauan pemerintah untuk tidak berkumpul,batasi jarak atau social distancing, dan tetap menggunakan masker serta cuci tangan setiap datang dari bepergian”, pungkas Kabag Humas Pemda Jeneponto ini.

Laporan: Usman S

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *