Babinsa Koramil 10/Lolowau Komsos Ke Kantor Desa

Babinsa Koramil 10/Lolowau Komsos Ke Kantor Desa

Tingkatkan sinergitas membahas pencegahan perkembangan Virus Corona (Covid-19) di wilayah binaan, Babinsa Koramil 10/Lolowau Kodim 0213/Nias Sertu Alekson harefa ke Kantor Desa Sifaoroasi Huruna, Kecamatan Huruna, Kabupaten Nias Selatan, Rabu (26/08/2020).

Babinsa Koramil 10/Lolowau ke Kantor Desa Desa Sifaoroasi Huruna ini dalam rangka menjalin komunikasi sosial dengan kepala Desa setempat serta perangkatnya sekaligus dalam rangka meningkatkan sinergitas dalam membahasas pencegahan perkembangan Covid-19 di wilayah binaan.

Dikatakannya, dalam perkembangan situasi pandemi Covid-19 sekarang ini di beberapa daerah khususnya di Kepulauan Nias sudah puluhan orang dinyakan positif baik di daerah Kabupaten dan Kota, kita mengharapkan apa yang telah dianjurkan oleh pemerintah dan protokol kesehatan terkait pelaksanaan cuci tangan, wajib menggunakan masker dan jaga jarak benar -benar harus dijalankan dan dilaksanakan oleh setiap individu.

Ini merupakan langkah upaya kita mencegah wabah virus corona ini. Dan diharapkan masyarakat dapat lebih koperatif dan mau bekerja sama dengan pemerintah demi kepentingan kesehatan bersama, dan juga supaya Desa Sifaoroasi Huruna terhindar dari wabah virus ini .

“kita semua harus bersatu melawan virus corona ini agar senantiasa desa kita aman dari penularannya” ungkap Babinsa. (TZ).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *