WAKIL BUPATI TOLITOLI TANDATANGANI PKS OPTIMALISASI PEMUNGUTAN PAJAK PUSAT DAN PAJAK DAERAH.

Topikterkini.Con.Tolitoli – Pemerintah Daerah Kabupaten Tolitoli termasuk salah satu dari 78 Daerah yang turut menandatangani Perjanjian Kerja Sama (PKS) optimalisasi pemungutan pajak pusat dan pajak daerah dengan Dirtektorat Jenderal Pajak (DJP) dan Direktorat Jenderal Perimbangan Keuangan (DJPK) Kementerian Keuangan Republik Indonesia yang dilaksanakan secara virtual pada rabu sore (26/8).

Dalam PKS itu, Wakil Bupati Tolitoli Hi. Abdul Rahman Hi Budding membubuhkan paraf bersama Kepala Daerah lainnya pada sesi ke-7 dalam seremoni penandatanganan PKS yang dilaksanakan di Aula Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA) Kabupaten Tolitoli.

Perjanjian kerja sama antara DJP, DJPK dan 78 Pemerintah Daerah mempunyai tujuan di antaranya mengoptimalkan pelaksanaan pertukaran dan pemanfaatan data dan informasi perpajakan, data perizinan serta data atau informasi lainnya yang dibutuhkan, mengoptimalkan penyampaian data serta mengoptimalkan pelaksanaan pengawasan wajib pajak bersama.

Melalui kerja sama ini baik Pemerintah Daerah maupun DJP berharap dapat menerima sumber data yang penting untuk pengawasan kepatuhan pajak antara lain data kepemilikan dan omzet usaha, data izin mendirikan bangunan, data usaha pariwisata, data usaha pertambangan, data usaha perikanan dan data usaha perkebunan yang ada di Daerah.

Sebaliknya, Pemerintah Daerah juga akan menerima data dari DJP untuk kepentingan pengawasan daerah. Dengan demikian optimalisasi pendapatan daerah bisa dilakukan.

Saat melalukan penandatangan PKS, Wakil Bupati Tolitoli didampingi Asisten Sekretaris Daerah bidang Administrasi Umum Ir. Hardyan, MM, Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Nurlely Isol, SH, Kepala Kantor Pelayanan Pajak Pratama Tolitoli Andrew Valentino, Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setdakab Tolitoli Arham A. Jacub, SH, Kepala Bidang Pendapatan Badan Keuangan Daerah Drs. Fasial Akil dan Kepala Bidang Penyelenggaraan E-Government Dinas Komunikasi dan Informatika Dodi Junaedi Nasir, SE.

Kegiatan penandatanganan PKS serentak secara virtual itu dikelola secara teknis oleh Kepala Seksi Pengembangan Aplikasi Dinas Kominfo Kabupaten Tolitoli Andi Suherman sehingga dapat terlaksana dengan lancar.

Laporan : J.Landeng

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *