Hadiri penyaluran Bantuan Beras di Pondok Pesantren, Ketua DPRD Bone Apresiasi PasKas Bone

TOPIKTERKINI.COM – BONE | Pasukan Amal Soleh (Paskas Bone) kembali menyalurkan beras terbaiknya untuk pondok pesantren dan penghafal Al-Qur’an bertempat di pondok Paskas jalan Macan, Kelurahan Watampone, Kecamatan Tanete Riattang Kabupaten Bone, Rabu 30/09/2020 pagi .

Kegiatan dihadiri oleh Ketua DPRD Bone Irwandi Burhan, Wadanyon C pelopor Muh.Andi Syafei, Kadis pertanian Sunardi Nurdin , Kepala dinas PMD A. Arsyad Lantara dan tamu undangan lainnya

Dalam sambutannya ketua DPRD Bone Irwandi Burhan sangat mengapresiasi kegiatan yang di inisiasi oleh Emak Emak yang tergabung dalam Pasukan Amal Soleh Bone ini, yang masih punya waktu untuk memperhatikan anak anak kita yang ada di pondok pondok pesantren untuk mencukupi kebutuhan pokoknya terutama beras

Hal yang senada di sampaikan oleh kadis pertanian dan kadis DPMD, ini betul betul kegiatan yang luar bias yang patut diapresiasi oleh kita semua , dan insyaallah kami siap menjadi bagian dari kegiatan ini.

Ketua Paskas Bone Armynda gusmitasari, mengatakan bahwa bulan ini Paskas Bone menyalurkan 9,5 Ton dan sudah seri ke 18, kemungkinan kami masih menambah karena donasi yang masuk masih ada ungkap Minda, kami mengunjungi 38 pondok penghapal Al Qur’an yang tersebar di beberapa Kecamatan di Kabupaten Bone ini kami memuliakan beras terbaik buat mereka, Alhamdulillah ucapan terima buat semua orang tua Asuh yang selama ini selalu tetap istiqomah menyisihkan sebagian rezekinya, insya Allah menjadi ladang pahala dan amal jariyahbuat kita semua, tak lupa juga kami ucapkan terima kasih atas kehadiran para tamu undangan yang telah memberi motivasi dan supportnya buat kami untuk selalu semangat bersama sama membahagiakan anak anak santri tutup Minda .

Laporan: Ani Hammer

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *