Kepala Desa Lentu, Ikut Serta Bersihkan Bendungan Irigasi

TOPIKTERKINI.COM, JENEPONTO — Sedikitnya ratusan warga desa Lentu Kecamatan Bontoramba Kabupaten Jeneponto. Berdampingan dengan kepala desa, saling bahu membahu, membersihkan bendungan irigasi Labbacere sekaligus membangun sifat gotong royong yang nyaris hilang ditengah masyarakat saat ini.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung kepala desa Lentu Sirajuddin sekaligus terlibat langsung berbaur bersama warga, membersihkan bendungan irigasi yang selama ini tidak pernah dilakukan pembersihan sebelum pemerintahan “Sirajuddin”, ungkap salah satu warga dengan nada apresiasi kepemimpinan Sirajuddin.

Hal tersebut juga dilakukan mengingat tanda curah hujan sudah mulai memasuki musim hujan atau musim tanam tahun 2020, demikian disampaikan kepala desa Lentu Sirajuddin kepada awak media online Topikterkini.com disela-sela kegiatan berbaur bersama masyarakat tersebut. Jum’at 23/10/2020.

Kegiatan ini juga merupakan salah satu program kegiatan rutin yakni Jum’at bersih, yang dilakukan setiap hari Jum’at kerja bakti (gotong royong). Namun kali ini, begitu banyak warga yang datang sampai ratusan orang dan difokuskan dibendungan waduk Labbacere yang berlokasi didusun Bossoloka desa Lentu Kecamatan Bontoramba, “lanjut Sirajuddin.

Dalam kegiatan ini nampak pula dari lima kepala dusun sedesa Lentu dan didampingi warganya masing-masing Secara antusias melaksanakan pembersihan saluran dan muarah bendungan tersebut.

Usai melakukan pembersihan dalam kerja bakti (gotong royong) Kepala Desa Lentu Sirajuddin merasa bersyukur, dan berharap kegiatan ini bisa berkelanjutan dengan dukungan kepada semua pihak dan tokoh masyarakat terkhusus diwilayah desa Lentu “harapnya.

Penulis : Mahmud Sewang
Editor   : Abd. Rahman

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *