Maksimalkan Ops Bina Kusuma, Polres Bangkep Gelar Razia Miras, Prostitusi dan Aksi Premanisme

Topikterkini.com.Bangkep – Dalam rangka memaksimalkan Operasi Bina Kusuma, Polres Bangkep menggelar Razia Miras, Postitusi dan aksi Premanisme, Kamis 8 Juli 2021 pukul 21.00 Wira hingga selesai.

Kegiatan yang dilaksanakan di Salakan dipimpin oleh Kasiwas Polres Bangkep, Ipda. Rudi didampingi Ipda. Abd. Ja’far bersama personil, menyasar sejumlah tempat yang di duga menjadi tempat peredaran miras, prostitusi dan aksi premanisme yang kerap meresahkan masyarakat.

Usai melaksanakan kegiatan Ops Bina kusuma kepada sejumlah media, Ipda Rud mengatakan, Bahwa operasi Bina Kusuma yang dilakukan Polres Bangkep ini
bertujuan untuk menciptakan kondisi kamtibmas yang aman dan kondusif.

” Sehingga masyarakat dapat menjalankan aktifitas diluar terasa aman dan nyaman,”ungkapnya.

Ipda Rudi juga menambahkan bahwa sasaran pelaksanaan operasi yakni pencegahan terhadap tindakan premanisme, kegiatan prostitusi, kenakalan remaja dan kejahatan jalanan serta edukasi penerapan Protokol Kesehatan guna memutus mata ratai Pandemi Covid-19 diwilayah hukum Polres Bangkep.

“Pada kegiatan Ops tersebut, personil yang melaksanakan tugas juga memberikan Himbauan kepada masyarakat tentang Premanisme, prostitusi, kenakalan remaja dan kejahatan jalanan sampai dengan penerapan Protokol Kesehatan,” sebutnya.

Selain dilakukan penertiban cipta Kondisi Kamtibmas dan edukasi Prokes, pada gelar Ops Bina Kusuma, telah diamankan barang bukti berupa 20 liter miras tradisional jenis cap tikus serta sejumlah minuman bir.

Kegiatan Razia yang berlangsung aman terkendali tersebut tetap mengedepankan fungsi Binmas yakni kegiatan bersifat Preemtif dan Preventif.

Liputan: Husni Sese

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *