MAKASSAR

Riders Benelli Keeway Indonesia Bersama Komunitas Ruang Kebaikan Berbagi Amal Bulan Ramadhan

37
×

Riders Benelli Keeway Indonesia Bersama Komunitas Ruang Kebaikan Berbagi Amal Bulan Ramadhan

Sebarkan artikel ini

TOPIKTERKINI.COM – MAKASSAR | Bulan Ramadhan adalah bulan suci dimana banyak kesempatan terbaik untuk menuai pahala yang melimpah, Banyak amalan yang bisa dilakukan akan menuai ganjaran yang luar biasa.

Kendati hanya dengan memberi sesuap nasi, segelas air, sepotong kue, bisa menjadi ladang pahala yang besar. Maka sudah sepantasnya kesempatan pahala tersebut tidak terlewatkan.

Atas dasar menuai pahala bulan suci itulah, komunitas Riders Benelli Keeway Indonesia (R-Bike) bekerjasama dengan komunitas Ruang Kebaikan menggelar kegiatan sosial dengan membagikan paket makanan dan minuman di panti asuhan, anak-anak jalanan dan kaum Dhuafa di kota Makassar, Jumat (16/4/2021).

Ratusan paket didistribusikan oleh komunitas ini sambil melakukan City Touring dengan mengendarai sepeda motornya . Menjelang berbuka puasa, 12 orang pengendara motor menunggangi motor Benelli dan Keeway menyusuri jalan-jalan kota sambil membagi-bagikan paket makanan disetiap panti asuhan, anak-anak jalanan dan kaum dhuafa di beberapa titik jalan kota Makassar.

Pembina komunitas Ruang Kebaikan, Andi Wahyu Ramadhan mengatakan bahwa kegiatan amal ini merupakan salah satu program kerja komunitasnya.

“Rencananya, kegiatan kerjasama ini akan kami gelar secara rutin. Kami akan terus melakukan berbagi amal setiap akhir pekan khususnya selama bulan Ramadhan”, ujar Andi Wahyu.

Komunitas Ruang Kebaikan beranggotakan kurang lebih 500 orang yang didominasi oleh kaum milenial. Mereka fokus memberikan dan menyalurkan bantuan dan donasi bagi orang-orang yang membutuhkan melalui kegiatan-kegiatan sosial.

Salah satu anggota komunitas Riders Benelli Keeway Indonesia, Arman Gau menjelaskan bahwa tujuan dari kegiatan kerjasama sosial ini sudah sejalan dengan misi dan visi komunitasnya.

“Kegiatan utama komunitas kami adalah riding. Kami mengendarai motor untuk berkeliling memenuhi hasrat kami mengikuti setiap perkembangan sosial yang terjadi. Dengan kegiatan amal ini, tujuan perjalanan kami tentu lebih berisi. Disitu ada muatan sosial yang selalu ingin kami terapkan dalam konsep kegiatan kami”, jelasnya.

Perjalanan berbagi paket amal ini kemudian berakhir di depan Monumen Mandala dan dilanjutkan dengan berbuka puasa bersama para peserta

“Kegiatan riding komunitas kami di bulan suci ini sangat berharga karena kami bisa berbagi dengan orang-orang yang sangat membutuhkan. Kami tetap bisa mengendarai motor sambil berbuka puasa dan berbagi amal. Rutinitas ini akan kami laksanakan setiap minggu yang tentunya dengan standar protokol kesehatan dan safety riding komunitas kami”, pungkas Arman.

Laporan: Andi Agung Iskandar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *