TOPIKTERKINI.COM – KONAWE UTARA | Dewan Pengurus Gerakan Pemuda ( GP ) Ansor bersama Dewan Pimpinan Cabang ( DPC ) Partai Kebangkitan Bangsa ( PKB ) Kabupaten Konawe Utara ( Konut ) Provinsi Sulawesi Tenggara sejak Kamis lalu ( 14/05/2020 ) juga tak mau melewatkan moment berbagi paket sembako di bulan suci ramadhan, apalagi ditengah mewabahnya pandemi Virus Corona (Covid – 19) ini.

Salah satu anggota DPC PKB Hendriawan, SE.,M.Si yang juga merupakan pengurus GP Ansor Konut mengatakan, kegiatan berbagi paket sembako ini sudah menjadi kegiatan rutin dilakukan setiap momen bulan suci ramadhan, kegiatan berbagi paket sembako ini tidak hanya di berikan kepada anggota GP Ansor, namun kegiatan berbagi ini diperuntukkan kepada sebagian masyarakat kurang mampu yang berada di Konut.
” jadi memang kegiatan berbagi paket sembako tersebut bukan baru kali ini kami lakukan bersama pengurus GP Ansor konut, namun kegiatan tersebut sudah menjadi kegiatan rutin dari kami, dan Insya Allah seterusnya akan kami laksanakan, kemudian kegiatan ini bukan hanya kepada pengurus GP Ansor dan DPC PKB namun menjadi sasaran utama kami adalah masyarakat kurang mampu ” ucap Hendriawan, SE.,M.Si yang juga merupakan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah ( DPRD ) tersebut saat ditemui wartawan media TopikTerkini.Com
Ia juga menyampaikan bahwa ” untuk sementara kami membagikan sebanyak 300 paket sembako, dan kegiatan ini kami laksanakan di empat Kecamatan dulu, meliputi Kecamatan Lasolo Kepulauan, Lasolo, Molawe, dan Wawolesea, kemudian kegiatan tersebut akan terus berlanjut dikecamatan lain bahkan sampai mendekati lebaran hari raya idul fitri tahun 1441 hijriyah 2020 masehi ini Insya Allah ”

Salah satu pengurus GP Ansor Tri Haryadi membenarkan kegiatan tersebut” ia, kami cukup mengapresiasi kegiatan ini sehingga kami merasa terpanggil untuk turut serta, tidak dapat kami pungkiri bahwa kegiatan tersebut di motori oleh para sahabat pengurus DPC PKB, apalagi momen berbagi tersebut di bulan suci ramadhan subhanAllah luar biasa, semoga menjadi pahala untuk kita semua, dan menjadi berkah bagi masyarakat konut, meskipun nilai yang diberikan tersebut bukan seberapa ”
Musdin salah satu masyarakat Desa Labengki Kecamatan Lasolo Kepulauan yang sempat di kunjungi menyampaikan ucapan terima kasihnya ” kami selaku masyarakat cukup berterima kasih atas adanya bantuan sembako yang dibagikan dari pengurus GP Ansor dan DPC PKB konut ini, karena ini cukup membantu sekali bagi kami ”
Hendriawan, SE.,M.Si menyampaikan ” Ucapan terima kasih saya kepada para sahabat khususnya pengurus GP Ansor Konut yang rela dengan ikhlas meluangkan waktunya untuk kemudian bersama kami DPC PKB melakukan kegiatan bagi sembako ini, tak lupa kami sampaikan permohonan maaf dengan segala kekurangan kami, kepada saudara saudaraku yang belum sempat kami sambangi kali ini, selanjutnya ditengah mewabahnya virus corona ini, pesan dari kami patuhi himbauan pemerintah ikuti protokol kesehatan, agar kita semua bisa terhindar dari penyakit yang cukup berbahaya ini, dan semoga wabah penyakit tersebut segera berlalu” tutupnya.
Laporan : Endran Lahuku, S.Hut