TOPIKTERKINI.COM – JENEPONTO : Komuitas motor Jeneponto Max Owners ( JeMO ) Jeneponto, melakukan kegiatan penanaman 1.000 bibit pohon yang dihadiri langsung Bupati Jeneponto Drs.H.Iksan Iskandar.M.Si, Wakil Bupati Jeneponto H.Paris Yasir, Sekda Dr.dr.Syafruddin Nurdin,M.Kes, Dandim 1425 Letkol Inf Gustiawan Ferdianto, Wakil Ketua DPRD Irmawati, pimpinan Skpd, Camat Binamu Emil Ilyas Mattewakkang, Lurah Empoang Selatan Hardin Nasri,S.ip, Sekertaris lurah Empoang Andi Arfan.A.Idjo,ST serta pimpinan PT.Bayu Energi di areal Taman Hutan Jalan Ishak Iskandar.Kr.Tumpu kelurahan Empoang selatan,kecamatan Binamu Kabupaten Binamu Jumat (14/8/2020)
Hal ini dikemukakan, Dewan Pembina Komunitas motor JeMO M.Basuki Baharuddin dan Ahmad Yani, Ketua Jeneponto N- Max Motor (JeMO) Bahwa kegiatan penanaman 1.000 pohon berbagai jenis seperti mahoni, trembesi dan pohon buah lainnya, atas kerjasama dengan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Jeneponto bapak M.Basuki Baharuddin.
Menurut Ketua umum JeMO Ahmad yani, kegiatan ini bertujuan untuk menghilangkan image negatif tentang club motor yang identik dengan balapan liar dan hura-hura.
Kegiatan penanaman pohon penghijauan yang akan dilangsungkan Jumat 14- Agustus-2020 ini, berlokasi di areal lahan taman kota dijalan Ishak Iskandar Kr.Tumpu, seluas kurang lebih 2 hektar.
Sementara itu Kepala dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Jeneponto M.Basuki Baharuddin yang juga Dewan Pembina Komunitas Motor JeMO Jeneponto mengatakan adanya kegiatan yang berlangsung tadi atas kerjasama dengan dapat membenahi kerusakan lingkungan. Khususnya menambah ruang terbuka hijau di wilayah kabupaten jeneponto.
“Selain itu fungsi pohon sendiri sebagai tempat meresapnya air di kala hujan, sehingga mengurangi potensi banjir”, pungkasnya.
Penulis : Andi Arfan Idjo
Editor : Abd. Rahman