Demokrasi 2024 Mendatang, Yusri Relawan Andi Amran Sulaiman (RAS Sul-Tra) Siap Bergerak

TOPIKterkini.com – KENDARI | Pesta Demokrasi tahun 2024 mendatang sudah semakin dekat, para elit Partai dan Ketua Partai Politik sudah saling memanaskan mesin-mesin partai politik hingga di tingkat bawah.

Mewakili dari kawasan Timur Indonesia, sosok Andi Amran bukanlah nama baru dikanca Perpolitikan Nasional, beliau adalah Mantan Mentri Pertanian di Era Presiden Jokowi – Jusuf Kalla pada tahun 2014 sampai 2019. Karya dan Prestasi Gemilang beliau tidak diragukan, energi dan tenaga beliau curahkan semasa menjabat Mentri Pertanian.

Saat ini, masyarakat Indonesia sangat merasakan terobosan besar beliau dengan memadukan alat teknologi pertanian, sebagai alat untuk menunjang proses petani dalam pelaksanaan penanaman padi petani hingga efisiensi panen para Petani.

Dengan tampilnya Andi Amran Sulaiman sebagai bakal calon dalam perhelatan tersebut, ini membuktikan sosok Andi Amran Sulaiman yang terus ingin mengabdikan dirinya untuk bangsa dan negara.

“Pengabdian yang tinggi untuk kesejahteraan masyarakat di Indonesia itu sendiri,” ucap Yusri yang juga Ketua RAS Sul-Tra.

Relawan RAS Sul-Tra siap bergerak, terus berbenah dan menyakinkan kepada masyarakat, bahwa sosok Andi Amran Sulaiman adalah sosok Pemimpin Ideal dan Berprestasi, dibuktikan dengan beberapa keberhasilan dan karyanya.

Apalagi Pak Andi Amran Sulaiman itu bukan orang yang asing di Sul-Tra, beliau selalu berpesan kepada saya (Yusri). “bahwa Sul-Tra itu seperti Rumah Kedua buat dia, saya pernah berada di Sul-Tra dan cukup lama bermukim disana,” ucapnya.

Andi Amran Sulaiman selalu berpesan kepada anak-anak muda yang kerap kali datang berkunjung ke kediaman beliau, ataupun yang ditemui dikegiatan Seminar Kemahasiswaan maupun kegiatan lain.

“Anak muda adalah Estapet Generasi, dan kalian harus hadir di Garda terdepan dalam arah pembangunan dan kemajuan Bangsa kita. selalulah Berkarya, karena kalian adalah Pemegang Estafet selanjutnya,” ucap Andi Amran Sulaiman.

Dan beliau berpesan, suatu waktu kita bersama-sama berkeliling di Sul-Tra, kepada Tim dan Relawan RAS Kabupaten/Kota yang ada di Sul-Tra, sampaikan pesan saya itu kepada mereka. tutupnya.

Laporan : Tim

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *