TOPIKTERKINI.COM | KALIMANTAN SELATAN
BANJARMASIN – Dewan Pimpinan Daerah Generasi Anti Narkotika Nasional (DPD GANN) Provinsi Kalimantan Selatan menggelar acara silaturahmi dan komunikasi pemantapan kepengurusan di Taher Square, Minggu (14/07/2024).
Acara ini bertujuan untuk mempererat hubungan antar anggota sekaligus memperkuat struktur organisasi GANN di Kalimantan Selatan.
Ketua DPD GANN Kalsel, Rosmawardi S.Sos didampingi Ari Wardana mengatakan dalam pertemuan pentingnya sinergi dan kerjasama antar anggota untuk mencapai tujuan bersama.
“Kegiatan seperti ini sangat penting untuk menjaga kekompakan dan meningkatkan efektivitas kinerja kita dalam memerangi Narkotika,” Ujarnya.
Ia berharap dengan terbentuknya kepengurusan baru di Kalimantan Selatan, GANN dapat memberikan manfaat bagi masyarakat setempat.
Program kerja ke depan akan fokus pada sosialisasi pencegahan dan bahaya narkotika di sekolah-sekolah serta masyarakat di setiap kabupaten atau kota.
Acara yang berlangsung di Taher Square ini juga diisi dengan berbagai sesi diskusi dan sharing pengalaman dari para anggota, yang semakin memperkaya wawasan dan pengetahuan mereka tentang isu-isu narkotika di Kalimantan Selatan.
Dengan semangat kebersamaan, DPD GANN Kalsel berkomitmen untuk terus menggiatkan upaya-upaya pencegahan dan pemberantasan Narkotika, demi terciptanya masyarakat yang sehat dan bebas dari bahaya Narkotika.
Dalam suasana penuh keakraban, para anggota berdiskusi mengenai program kerja dan strategi efektif dalam upaya pencegahan penyalahgunaan Narkotika di wilayah tersebut.
“Diharapkan ke depan juga ada rumah sakit rehab khusus korban narkotika, Karena korban narkotika tidak perlu dipenjara, melainkan harus disembuhkan dengan rehabilitasi sesuai undang-undang yang berlaku,”Tutupnya.
Penulis : Nando
Editor : Nanda