Dua Pekan Puasa, Pasar Juadah Ramai Pembeli

Laporan Jurnalis Kalbar :Yahya Iskandar

TOPIKterkini.com, Kalbar – Dua pekan ramadan, pasar juadah tak pernah sepi pembeli. Salah satu lokasi pasar juadah yang tak pernah sepi pengunjung berada di depan Masjid Besar Al Falah, Kawasan Pasar Sekadau, Kecamatan Sekadau Hilir.

Salah seorang pedagang, Nurul Rahmadina menuturkan, dua pekan puasa ramadan 1440 hijriah antusiasme masyarakat untuk berbelanja di pasar juadah cukup tinggi. Ia mengatakan, ada berbagai jenis takjil dan sayur serta lauk yang dijual.

“Yang beli bukan hanya masyarakat wilayah kota Sekadau saja. Tapi juga ada yang datang dari kecamatan diluar Sekadau Hilir,” ujar Dina, sapaan akrabnya, Senin (20/5).

Dina mengatakan, makanan tradisional pun juga dijual di pasar juadah tersebut. Harganya takjil yang dijual pun bervariasi dan cukup terjangkau.

“Alhamdulillah lumayan. Kue-kue tradisional juga banyak terus ada sayur-sayur. Kalau yang tidak sempat masak, kadang beli sayur juga,” ucapnya.

Sementara itu, salah seorang pembeli, Maswani menyambut baik dengan adanya pasar juadah. Apalagi, kata dia, maraknya pasar juadah ini menjadikan masyarakat memiliki pilihan untuk membeli makanan.

“Kan banyak juga pasar juadah. Untuk harga memang cukup bervariasi dan terjangkau,” kata dia.

Apalagi, kata dia, pasar juadah hanya didapati saat ramadan saja. Tentunya, ia juga berharap, kedepan semakin semarak lagi. Sehingga, masyarakat sebagai pembeli memiliki banyak pilihan.

“Mudah-mudahan kedepan semakin ramai lagi. Ini harus dipertahankan,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *