Khawatir Terjadi Banjir Bandang, Warga Ramai-ramai Pantau Air di Sungai Belokallong

TOPIKTERKINI.COM – JENEPONTO: Khawatir akan terjadinya banjir bandang seperti tahun lalu warga ramai-ramai melihat kondisi air sungai dijembatan bellokallong yang terletak di jalan Lanto dg pasewang jeneponto pada selasa dini hari pukul 01.10 28/1/2020.

Menurut salah satu warga yang tinggal di kelurahan Balang Toa tepatnya dilingkungan labbuaya Dewa Tompo mengatakan bahwa informasi yang saya terima dari berbagai group Whatssap bahwa pintu air bendungan kareloe naik sehingga saya bersama warga lainnya ingin melihat langsung kondisi air disungai bellokallong agar warga bisa mempersiapkan segala sesuatunya untuk mengungsi ketika terjadi banjir. ujarnya

Kejadian banjir tahun lalu sangat membuat kami risau karena pada waktu itu tidak kami sangka-sangka air begitu cepat datangnya sehingga tak ada satupun harta benda terselamatkan pada saat terjadinya banjir bandang.

Hasil pantauan topikterkini.com air masih dalam kondisi aman dan air yang mengalir disepanjang sungai bellokallong untuk sementara masih normal, memang ada kenaikan air namun masih dalam kondisi aman.

Hingga berita diturunkan kondisi pintu air bendungan kareloe masih dalam kondisi aman dan menurut Satgas DAS Kodim 1425/Jo Tanggal 27 Januari 2020, pukul 21:15 wita, Bendungan kareloe masih di bawah normal 30 cm turun, Munte turun 15 cm di bawah normal,Tabassi Paitana masih di bawah normal, Jombe masih bawah normal, Sapanang masih di bawah normal, status masih dibawah normal, kami harapkan warga tetap tenang dan kami pun akan terus memantau kondisi air dan terus mengupdatenya kepada masyarakat.ujarnya.

Laporan: Andi Arfan Idjo

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *