Santuni  Puluhan Anak Yatim Piatu Dan Lansia, LSM NCW NTB Bersyukur Karna Berbagi Itu Indah

Topikterkini.com LOMBOK BARAT (NTB) : Di Penghujung Bulan Ramadan, tepatnya H-3 jelang Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah, LSM NTB Corruption Wacth (NCW), kembali melaksanakan kegiatan sosial berupa pemberian santunan serta sejumlah bantuan kepada 30 anak Yatim-piatu dan lanjut usia (Lansia) dan membagikan botol sirup ke warga sekitar.

 

Santunan di akhir Bulan Ramadan ini diberikan secara langsung Ketua LSM NCW, Faturahman Lord didampingi sang istri, Dhila Fitrya di Masjid Nurul ‘Ain Dusun Perengge 2, Desa Kuripan Utara, Kecamatan Kuripan, Kabupaten Lombok Barat (Lobar).

Turut hadir dalam acara pemberian Santunan di Akhir Bulan Ramadan tersebut, Kapolsek Kuripan, beserta para tokoh agama dan tokoh masyarakat dusun setempat. Kegiatan pemberian santunan dirangkai pula dengan zikir bersama.

 

Dalam sambutannya, Ketua LSM NCW, Faturahman Lord mengaku, kegiatan pemberian santunan di akhir Bulan Ramadan ini merupakan bagian dari nazarnya dalam rangka berbagi. Sejumlah bantuan yang disampaikan tersebut, bersumber dari bantuan para donatur.

 

Diantaranya Calon Anggota DPRD Provinsi NTB dari Partai Golkar, yang tidak lain anak Bupati Lobar, Lalu Irwansyah. PT. Air Minum Giri Menang (AMGM), PLTU Jeranjang, Alfamart, Daeng Baso dan beberapa donatur lainnya.

 

“Alhamdulillah, pemberian bantuan ini bagian dari hajat kami untuk saling berbagi bersama anak yatim piatu dan lansia,” ujarnya penuh syukur.

 

LSM NCW merupakan salah satu lembaga yang aktif melaksanakan pengawasan kinerja pemerintah. Namun di sisi sosial, lembaga ini pun dikenal ringan tangan dan kerap berbagi bersama orang-orang kurang mampu. Pemberian santunan dan beberapa bantuan tersebut bukan yang pertama kalinya selama ramadan 1445 Hijriah.

 

Meski diakuinya belum seberapa, Faturahman Lord berharap santunan beserta bantuan tersebut dapat meringankan beban anak Yatim Piatu dan lansia, terlebih lagi dalam menyambut hari kemenangan. “Semoga bisa bermanfaat,” harapnya.(TT-01).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *