Ratusan Nelayan Bantaeng Bakal di Asuransikan

Laporan Jurnalis Bantaeng : AM Dg Nappa

TOPIKterkini.com-Bantaeng– Sebanyak 804 Nelayan menyebar di Tiga Kecamatan di Kabupaten Bantaeng segera mendapatkan perlindungan asuransi yang berikan Kementrian kepada Nelayan. Hal ini dikatakan Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Muh. Dimiati Nompa diruang kerjanya Jalan Raya Lanto, Rabu 6/3.

Progam bantuan Kementrian ini, mendapatkan pendampingan dari Pemerintah Kabupaten Bantaeng dengan melakukan pendataan Nelayan sebagai penerima manfaat dan melakukan sosialisasi tentang manfaat dari Asuransi ini.

“Asuransi ini program dari Kementrian, Pemkab sebagai pendamping akan melakukan pendataan Nelayan dan Mensosialisasikan Program ini”Jelas Kadis.

Tiga Kecamatan pesisir yang menjadi pemanfaat, Kecamatan Pa’jukukang 438 Orang, Kecamatan Bantaeng 163 Orang dan Kecamatan Bissappu 203 Orang, total 804 Orang Nelayan.

“Nelayan yang akan memperoleh Kartu Asuransi Nelayan dari Jasindo, hanya kepada Nelayan yang telah terdata sebagai pemegang kartu Kusuka”Tegas Nompa.

Kadis Kelautan dan Perikanan ini juga memaparkan Premi asuransi nelayan akan dibayarkan Kementrian sebesar 200 ribu rupiah untuk satu tahun pertama dengan harapan pada tahun kedua dibayar sendiri oleh nelayan secara mandiri, papar Nompa. Premi yang dibayarkan Kementrian ini, masih kata Kadis bermanfaat melindungi nelayan dari resiko kecelakaan/musibah dalam menjalankan aktifitas nelayan selain itu Asuransi Jasindo juga melindungi dari resiko kesehatan yang diakibatkan dari aktifitas nelayan, bahkan lebih jauh dikatakan Nompa sapaan akrab kadis, Asuransi Jiwa Jasindo ini juga melindungi dari Kematian alami. “Untuk Santunan kecelakaan akibat melaksanakan aktifitas penangkapan ikan mendapatkan nominal tertinggi mencapai 200juta rupiah”Ungkap Nompa.

Menurut Kadis, berdasarkan data yang ada di Instansinya berkisar 2800 nelayan yang terdata, 1471 telah terdata sebagai pemegang kartu ‘Kusuka’ sejumlah 804 yang akan kami bagikan dalam bulan Maret ini.(Ar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *