TOPIKterkini.com, LUWU TIMUR – Bupati Luwu Timur, Muhammad Thoriq Husler menghadiri pesta pernikahan Putri kedua Wakil Bupati Gowa, Abd Rauf Malaganni. Putri kedua Wabup Gowa bernama Ratih Istiqamah Rauf yang berlangsung Sabtu, (07/12/2019) di Golden Lilly Ballroom ABC, Hotel Four Points by Sheraton, Makassar.
Putri kedua dari pasangan Hj Mussadiyah Rauf dan Abd Rauf Malaganni, Ratih Istiqamah Rauf dipersunting pujaan hatinya, Ardiansyah Sabir, anggota DPRD Gowa fraksi Partai Demokrat tersebut resmi menjadi menantu Wakil Bupati Gowa, Abd Rauf Malaganni.
Kami mendoakan pasangan pengantin dapat membangun bahtera rumah tangga yang sakinah, mawaddah, wa rohmah. Semoga pasangan ini dapat berkekelan hingga akhir hayat,” ujar Bupati Luwu Timur, Muhammad Thoriq Husler.
Husler juga berpesan, agar pasangan ini dalam menjalani biduk rumah tangga itu, ada suka dan dukanya. Akan ada lika-likunya. Tetaplah menguatkan satu sama lain,” pungkas Husler.
Bupati Luwu Timur, Muhammad Thoriq Husler disambut oleh Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan beserta Ketua TP PKK Gowa.
Diantara ribuan Tamu undangan yang nampak hadir di antaranya, Menteri Pertanian, Sahrul Yasin Limpo, Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah, dan Kapolda Sulsel, Irjen Pol Mas Guntur Lampe, Pangdam XIV Hasanuddiin, Bupati Jeneponto,Forkopimda, Gowa, dan Anggota DPR RI. (SH)