LUWU TIMUR

Bersama Personil Koramil Mangkutana, Gugus Tugas Covid-19 Luwu Timur Lakukan Pengecekan di Pos Perbatasan

40
×

Bersama Personil Koramil Mangkutana, Gugus Tugas Covid-19 Luwu Timur Lakukan Pengecekan di Pos Perbatasan

Sebarkan artikel ini

TOPIKTERKINI.COM, LUWU TIMUR – Personil Koramil 14/Mangkutana Kodim 1403/Swg terus memdampingi Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Luwu Timur terus melaksanakan protokol kesehatan di wilayah Luwu Timur.

Seperti yang terlihat di posko penanganan Covid-19 di Desa Kasintuwu, Kecamatan Mangkutana, Luwu Timur, Sabtu (25/4/2020).

Posko Virus Covid-19 ini dijaga dari personel Koramil 14/Mangkutana, Serma Arianto, Serda siswanto anggota polsek, Pol PP, BPBD, Puskesmas, dan Dinas Perhubungan.

Kepada Media Ini, Danramil 14 Mangkutana, Kapten Kav. Mujahid mengatakan tim yang berada di pos pengamanan terpadu bertugas untuk melakukan pengecekan ke setiap orang dan kendaraan yang akan memasuki wilayah Luwu Timur.

“Kemudian melakukan pengecekan suhu dan penyemprotan disinfektan ke kendaraan,” jelasnya.

Hal ini, lanjutnya untuk mengantisipasi masuknya dan penyebaran virus corona diwilayah Kabuoaten Luwu Timur. (SH)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *